Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Begini Cara Memancing Kepiting Bakau

Selasa, 03 Agustus 2021 | Agustus 03, 2021 WIB Last Updated 2021-08-03T04:13:59Z
Begini Cara Memancing Kepiting Bakau


Untuk memancing kepiting ada trik dan caranya, binatang ini memakan udang, ikan dan hewan air lainnya, atau kalau ingin lebih mudah tanyakan saja pada penjaga tambak atau nelayan bakau.


Untuk mencari lokasi mancing kepiting saat ini memang cukup sulit seiring berkurangnya lahan bakau yang terus dirusak oleh manusia yang tidak bertanggung jawab.


Alat yang perlu kita persipakan untuk memancing kepiting adalah sebagai berikut :


1. Batang/tangkai kayu yang dibuat bundar dengan diameter 1 cm dan panjang kira-kiara 50 cm.


2. Tali tambang plastik yang paling kecil untuk mengikat umpan.


3. Serokan ikan yang menggunakan tangkai/pegangan ( bisa dibeli di toko pancing ).


4. Tali rafia ( untuk mengikat kepiting supaya tidak menyapit).


5. Kepis atau tempat ikan untuk menaruh kepiting.


Umpan :


Biasanya para pencari kepiting menggunakan daging ular air yang telah dipotong kira-kira 10 cm. Daging ular mempunyai tekstur yang kenyal tidak gampang robek dan bau amis yang awet.


Namun anda yang tidak biasa menangkap ular jangan sekali – kali menangkap ular karena sangat berbahaya.


Walaupun itu hanya ular air yang bisa nya “hanya” menyebabkan gatal pada tubuh, gunakan saja daging ikan belanak. Kenapa menggunakan daging ikan belanak bukan ikan yang lain?


Karena daging ikan belanak mempunyai aroma yang amis dibandingkan dengan ikan lainnya yang dapat dicium oleh kepiting. Atau bisa juga menggunakan daging ikan bandeng.

Selamat Mencoba 

×
Berita Terbaru Update